...
...
Pilih kategori sesuka Anda
Umroh Kapanpun dan Berapapun Jumlahnya
...
Umrah Edisi Ambassador 12D
19 June 2025
corporate_fare Nusk Al Hijrah - Pul... - Medina
corporate_fare Saja - Marriott - Ju... - Mecca
travel Oman Air
Mulai dari

Rp 32,000,000 / Orang

...
Umrah Edisi Ambassador 9D
19 June 2025
corporate_fare Nusk Al Hijrah - Medina
corporate_fare Saja - Mecca
travel Oman Air
Mulai dari

Rp 24,940,000 / Orang

InsyaAllah Berangkat Haji Tahun Ini
...
Standart Furoda 1446
28 May 2025
13 June 2025
corporate_fare - - Makkah
corporate_fare Nusk Al Hijrah - Madinah
corporate_fare Rahaf Al Mashaer - Mina
travel Saudia Airlines
Mulai dari

USD 19,900 / Orang

...
Premium 21D Furoda 1446
28 May 2025
17 June 2025
corporate_fare Jumeirah - Makkah
corporate_fare Pullman - Madinah
corporate_fare Suites Al Maqam - Mina
travel Saudia Airlines
Mulai dari

USD 27,500 / Orang

...
Luxury Furoda 1446
31 May 2025
13 June 2025
corporate_fare Jumeirah - Makkah
corporate_fare Pullman - Madinah
corporate_fare Suites Al Maqam - Mina
travel Saudia Airlines
Mulai dari

USD 40,100 / Orang

...
Premium 17D Furoda 1446
28 May 2025
13 June 2025
corporate_fare - - Makkah
corporate_fare Pullman - Madinah
corporate_fare Suites Al Maqam - Mina
travel Saudia Airlines
Mulai dari

USD 24,200 / Orang

Testimonials
...
...
Terima kasih karena sudah memberikan pengalaman ibadah umroh terbaik kepada orang tua kami.

Aini
...
...
Atas nama keluarga dan rombongan, terima kasih dari kami semua kepada: - Pak ustad Syaff yg telah me...

Wini Purwanti
...
...
smoga stlah ini in sha allah semakin banyak yg memakai travel nozoly karna pasilitas dan pelanyanan ...

SRI INTAN
...
...
Trmksh banyak utk pak Muharrom dan Team yg sdh mengakomodir ibadah hajji kami sehingga pelaksanaan h...

Jamaah Haji 1445
News & Article
...
07 March 2025
Ini dia Aturan Terbaru Pakaian Ihram untuk Perempu...

Pemerintah Arab Saudi telah menetapkan peraturan terkait pakaian yang harus dipakai oleh wanita Muslim saat menjalani umroh atau ziarah di Masjidil Haram di Makkah

Dilansir dari Republika.co.id (16/9/23) Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi dalam akun X nya mengungkapkan bahwa para jamaah wanita memiliki kebebasan memilih pakaian selama pelaksanaan ritual umroh, asalkan mematuhi pedoman yang telah ditetapkan. Mereka menekankan bahwa pakaian harus longgar, tidak memiliki ornamen, dan menutupi tubuh wanita. Pedoman ini ditegaskan seiring dengan meningkatnya musim umroh di Arab Saudi.

Arab Saudi berharap ada sekitar 10 juta Muslim dari luar negeri yang akan melaksanakan ibadah ziarah umroh di Masjidil Haram di Makkah selama musim ini, yang berlangsung hampir dua bulan. Musim umroh dimulai setelah berakhirnya musim haji tahunan yang diikuti oleh sekitar 1,8 juta Muslim, yang menjadi yang pertama kalinya dalam tiga tahun setelah pembatasan terkait pandemi dicabut.

Dalam beberapa bulan terakhir, Arab Saudi telah memperkenalkan berbagai fasilitas bagi Muslim dari luar negeri yang ingin melakukan umroh di negara tersebut. Muslim yang memegang berbagai jenis visa seperti visa pribadi, kunjungan, dan turis diizinkan untuk melaksanakan umroh dan mengunjungi raudhah, tempat Nabi Muhammad (SAW) dimakamkan di Masjid Nabawi, setelah memesan e-appointment.

Pemerintah Saudi telah memperpanjang masa berlaku visa umroh dari 30 hari menjadi 90 hari dan memungkinkan pemegang visa tersebut untuk memasuki kerajaan melalui semua saluran darat, udara, dan laut, serta dapat berangkat dari berbagai bandara. Tidak lagi diwajibkan bagi peziarah wanita untuk didampingi oleh wali pria.

Pemerintah juga mengumumkan bahwa para ekspatriat yang tinggal di negara-negara Dewan Kerjasama Teluk memiliki kualifikasi untuk mengajukan visa turis, tanpa memandang profesinya, dan dapat melaksanakan umroh.

Read more
...
07 March 2025
Perlu Diketahui! Ini Perbedaan Haji Reguler, Haji ...

Sebelum menjalankan ibadah haji, ada baiknya untuk menentukan program haji yang akan dipilih. Ini bertujuan agar calon jemaah haji dapat memilih paket dan fasilitas haji sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan calon jemaah. Beberapa program haji yang tersedia adalah haji reguler, haji khusus, dan haji furoda. Tiga program haji ini memiliki perbedaan mulai dari kuota, masa tunggu, biaya, fasilitas, dan pihak penyelenggara. Berikut adalah penjelasan dan perbedaan haji reguler, haji khusus, dan haji furoda.

 

1. HAJI REGULER

Program ibadah haji yang pertama adalah haji reguler, yaitu program haji yang diatur dan diselenggarakan oleh pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama (Kemenag). Jemaah haji reguler menggunakan kuota nasional yang sudah diberikan pemerintah Arab Saudi kepada Indonesia. Jumlah kuota haji tersebut diatur oleh pemerintah Indonesia kepada setiap provinsi di Indonesia berdasarkan jumlah penduduk dan faktor lainnya. Hal ini yang menyebabkan para calon jemaah yang mendaftar haji reguler harus menunggu giliran karena antrean yang panjang. Masa tunggu haji reguler bisa mencapai hingga puluhan tahun. Ada pun dari segi biaya, haji reguler lebih terjangkau. Selain itu, dalam program haji reguler, durasi jemaah beribadah di Tanah Suci lebih lama, yaitu bisa mencampai 40 hari.

Ada pun keunggulan dari haji reguler adalah:

  1. Biaya lebih terjangkau
  2. Mendapatkan perlindungan dan jaminan dari pemerintah Indonesia

 

2. HAJI KHUSUS

Program ibadah haji selanjutnya adalah haji khusus atau yang sering disebut juga haji plus. Kuota haji khusus juga diatur berdasarkan kuota pemerintah melalui Kementerian Agama dan visa dikeluarkan oleh pemerintah Indonesia. Namun, yang menjadi pembeda dari haji reguler dan haji khusus adalah pihak penyelenggaranya. Haji khusus dikelola oleh PIHK (Penyelenggara Ibadah Haji Khusus) yang sudah memiliki izin resmi dari Kementerian Agama. Oleh karena itu, calon jemaah dapat mendaftar haji khusus melalui PIHK.

Beberapa keunggulan haji khusus adalah sebagai berikut:

  1. Waktu tunggu lebih cepat dibandingkan haji reguler, yaitu sekitar 5-9 tahun
  2. Fasilitas dan layanan yang didapat jemaah lebih banyak dan lebih baik
  3. Durasi beribadah di Tanah Suci lebih singkat sekitar 14-24 hari

 

3. HAJI FURODA

Program haji yang ketiga ialah haji furoda atau biasa juga disebut sebagai haji mujamalah. Haji furoda adalah program haji yang diatur langsung oleh pemerintah Arab Saudi melalui undangan khusus yang diberikan kepada jemaah di luar kuota resmi setiap negara. Jemaah yang memilih haji furoda tidak menggunakan kuota haji pemerintah Indonesia, melainkan menggunakan visa undangan khusus atau yang disebut dengan visa mujamalah. Jemaah yang memilih program haji furoda akan melaksanakan haji bersama pihak swasta yang memiliki izin PIHK dari Kementerian Agama.

Haji furoda memiliki beberapa keunggulan, yaitu:

  1. Tidak ada masa tunggu, sehingga calon jemaah dapat segera berangkat haji di tahun yang sama setelah mendaftar
  2. Fasilitas dan layanan yang didapat jemaah haji furoda lebih baik dan terjamin, biasanya berkelas bintang 5
  3. Jemaah mendapatkan kepastian berangkat
  4. Durasi beribadah di Tanah Suci lebih singkat sekitar 14-24 hari

Walaupun begitu, keunggulan haji furoda membuat biayanya lebih mahal dibandingkan dengan program haji lainnya.

Secara keseluruhan, haji furoda memiliki keunggulan dalam segi waktu berangkat dan fasilitas. Keberangkatan jemaah haji furoda dapat segera terwujud tanpa harus menunggu antrean karena visa haji furoda diterbitkan langsung oleh pemerintah Arab Saudi. Program haji furoda cocok untuk para calon jemaah yang ingin segera berangkat haji dengan fasilitas terbaik dan memiliki tabungan yang mencukupi. 

Read more